Apa Itu Insertion Point?

ASTALOG.COM – Alat input dapat digolongkan menjadi alat input langsung dan tidak langsung.Alat input langsung yaitu input yang dimasukkan langsung diproses oleh alat pemproses, sedangkan alat input tidak langsung melalui media tertentu sebelum suatu input diproses oleh alat pemproses.

Input (masukan) data dimaksudkan untuk mengubah suatu data dari sumber dokumenkedalam suatu bentuk yang dapat diterima didalam komputer. Fungsi input devices antara lain memasukkan data dan program yang akan diproses ke dalam komputer, menerjamahkan kode-kode yang di kenal oleh media input ke dalam kode-kode yang dikenal komputer (yaitu kode bit/binary digit), kemudian mengirim data yang sudahberbentuk bit ke dalam storegeatau media penyimpanan.

PELAJARI:  Apa yang Dimaksud dengan Repeater?
 

Bentuk fisik alat input langsung dapat berupa papan ketik (keyboard) , pointing device (misalnya mouse, touch screen, light pen,digitizer graphics tablet), scanner, sensor (misalnya digitizing camera), voice recognizer (misalnya microphone). Sedangkan alat input tidak langsung misalnya keypunch yang dilakukan melalui media punched card (kartu plong), key-to-tapeyang merekam data ke mediaberbentuk pita (tape) sebelum diproses oleh alat pemproses, dan key-to-disk yang merekam data ke media magnetic disk (misalnya disketatau harddisk) sebelum diproses lebih lanjut.

Dalam metode pengetikan terdapat dua istilah yaitu Insertion point dan kursor. Insertion point sama dengan kursor, perbedaanya terletak bentuknya.

 

Pengertian Insertion Point
Kursor atau Insertion Point merupakan indikator tempat dimana teks akan muncul jika kita akan mengetik. Posisi ini perlu diperhatikan karena Ms Word menggunakannya sebagai dasar dalam melakukan suatu pekerjaan yang kita perintahkan.

PELAJARI:  CWM Adalah

Insertion point sama dengan kursor, perbedaanya hanya terletak pada bentuknya. Untuk insertion point berupa garis tegak (I) yang berkedip-kedip terdapat pada aplikasi windows, sedangkan kursor adalah garis rebah (-) yang berkedip-kedip yang terdapat pada aplikasi DOS.

Fungsi Insertion Point
Insertion point berfungsi sebagai penunjuk lokasi tempat memulai pengetikan atau menandai teks. Agar kita bergerak dengan cepat dalam suatu dokumen yang besar, maka kita harus tahu apa saja perintah untuk menggeser insertion poin ini.

Cara yang paling cepat adalah dengan:
1. Klik menu Edit
2. Pilih dan Klik Submenu Go To
3. Maka akan tampil jendela Find and Replace,
4. Pada kotak pilihan go to what, kita dapat menentukan jenis
pemindahan yang diinginkan. Misalkan kita klik Line.
5. Pada Enter line number kita isikan 20, lalu klik go to
6. Maka insertion point sekarang berada pada baris ke 20.