5 Alasan Mengapa Kamu Harus Suka Bahasa Inggris

ASTALOG.COM – Kebanyakan orang bertanya-tanya mengapa Bahasa Inggris harus dipelajari bahkan harus dikuasai, padahal setiap negara memiliki bahasa ibu masing-masing.

Harus kita ketahui bahwasannya Bahasa Inggris adalah bahasa global dan digunakan di hampir seluruh penjuru dunia. Tak dapat dipungkiri, Bahasa Inggris menjadi bahasa kedua di setiap negara.

 

Misalnya saja anda yang seorang Indonesia bertemu dengan seorang warga negara Italia yang kebetulan sedang tersesat dan membutuhkan petunjuk dari anda. Anda tidak mengerti Bahasa Italia dan orang Italia tersebut tidak mengerti Bahasa Indonesia.

 

Lalu apa yang harus dilakukan agar anda tetap bisa memberitakan petunjuk kepada orang Italia tersebut? Menggunakan isyarat bahasa tubuh? Mungkin bisa, mungkin juga tidak.

Satu-satunya cara agar anda dapat memberitahu petunjuk kepadanya adalah dengan menggunakan Bahasa Inggris, bahasa dunia yang sudah pasti dapat dimengerti oleh orang Italia tersebut.

PELAJARI:  Apa yang Disebut Cerpen?

Selain alasan di atas, masih ada 5 alasan lagi mengapa harus mencintai Bahasa Inggris.

Bahasa Inggris Menghasilkan Uang

Kemampuan Bahasa Inggris yang baik bisa dijadikan sebagai lahan pekerjaan Misalnya menjadi guru privat Bahasa Inggris. Di Indonesia, guru privat Bahasa Inggris menjadi idaman dan sering dicari-cari. Bahkan tak jarang orangtua mencari guru privat ataupun kursus Bahasa Inggris yang prestigious agar sang anak dapat mahir dalam berbahasa Inggris.

Menjadi penterjemah juga bisa dijadikan sebagai pekerjaan. Sekalipun dikatakan liar, saat ini banyak sekali jasa penterjemah yang dibutuhkan, baik itu untuk menerjemahkan teks book maupun transkrip dan lain sebagainya.

Bahasa Inggris Menambah Wawasan

Ada banyak sekali buku dan bacaan yang berbahasa Inggris yang tentunya dapat menambah ilmu serta wawasan anda. Mungkin sebagian kita akan berusaha menghindari berbagai macam bacaan berbahasa Inggris, namun tak dapat dipungkiri, bahwa semakin bertambahnya tahun, semakin banyak bacaan yang diterbitkan dalam bahasa Inggris.

Lihat saja buku pelajaran siswa Sekolah Dasar yang sudah menggunakan dwi bahasa atau biasa disebut billingual, yaitu perpaduan antara Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

PELAJARI:  Apa yang Dimaksud Kalimat Definisi?

Perlu diingat bahwa dengan adanya bacaan berbahasa Inggris, tidak hanya kemampuan bahasa saja yang bertambah, tapi juga wawasan kita akan dunia global.

Bahasa Inggris Membuat Anda Dikagumi

Banyaknya orang yang menganggap Bahasa Inggris sebagai sesuatu yang sulit untuk dipelajari, membuat seseorang yang fasih dalam berbahasa Inggris begitu dikagumi. Sebagian besar orang akan mengeluarkan pujian yang luar biasa ketika mendengar seseorang dapat berbicara dalam Bahasa Inggris dengan fasih.

Padahal jika dicermati, orang tersebut juga pernah menjalani fase tidak tahu akan Bahasa Inggris, namun keinginan kuat untuk dapat menguasai Bahasa Inggris membuatnya tekun berlatih, hingga pada akhirnya ia melangkah lebih jauh dibanding orang-orang dibelakangnya yang tetap saja takut dengan Bahasa Inggris.

Memang baik jika anda mengagumi seseorang yang mahir dalam berbahasa Inggris, namun akan lebih baik lagi jika anda juga memulai untuk mempelajarinya. Jika anda telah mampu menguasainya, tentu saja posisi anda akan berganti dari seorang pengagum menjadi seorang yang dikagumi.

PELAJARI:  Pengertian Teks Eksemplung

Bahasa Inggris Membuat Anda Lancar Berkeliling Dunia

Siapa yang tidak ingin berkeliling dunia, mengunjungi tempat-tempat bersejarah dan prestigious? Semua orang selalu berkeinginan untuk berkeliling dunia dan tentu anda juga menginginkannya.

Dengan bermodalkan kemampuan Bahasa Inggris yang cukup, anda tidak perlu canggung dan takut untuk menjelajah negara-negara luar. Jangan hanya karena anda tidak mampu berbahasa Inggris, anda menjadi orang yang “itu-itu saja” dan tidak mengenal dunia luar.

Bahasa Inggris Memperbesar Peluang untuk Studi di Luar Negeri

Dalam setiap lamaran beasiswa ke luar negeri, ada satu dokumen yang tidak boleh tertinggal dan harus dipenuhi, yaitu skor TOEFL.

TOEFL (Tes of English as a Foreign Language) adalah ujian kemampuan Bahasa Inggris yang diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang bahasa ibunya bukan Bahasa Inggris, dimana skor TOEFL menjadi pertimbangan bagi universitas untuk menerima calon mahasiswa atau tidak.

Umumnya universitas-universitas luar negeri menetapkan skor TOEFL minimal 500. Jika anda memiliki skor TOEFL minimal 500, maka peluang anda untuk studi di luar negeri akan semakin besar.