Ciri-ciri Benua Amerika

ASTALOG.COM – Benua Amerika adalah sebuah benua di dunia yang merujuk kepada wilayah daratan yang terletak di antara Samudera Pasifik dan Samudera Atlantik. Benua Amerika adalah benua terbesar ke-2 di dunia setelah Benua Asia. Luas wilayahnya ± 42.292.000 Km². Pada umumnya, benua Amerika dibagi menjadi 3 wilayah bagian, yaitu Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Amerika Selatan. Istilah ini juga merujuk kepada wilayah Karibia, pulau-pulau sekitar Laut Karibia, dan Greenland (namun bukan Islandia).

Wilayah Amerika Tengah merupakan daratan sempit memanjang yang menghubungkan antara Amerika Utara dan Amerika Selatan. Secara astronomis, Benua Amerika terletak antara 72° LU – 59° LS dan 36° BB – 163° BB. Secara geografis, letak Benua Amerika meliputi:

  • Sebelah Barat berbatasan dengan Samudera Pasifik dan Laut Bering
  • Sebelah timur berbatasan dengan Samudera Atlantik dan Laut Karibia
  • Sebelah utara berbatasan dengan Laut Es dan Selat Davis
  • Sebelah selatan berbatasan dengan Laut Kutub Selatan
PELAJARI:  Tingkatan Objek Kehidupan dalam Biologi
 

CIRI-CIRI BENUA AMERIKA

Untuk ciri-ciri benua Amerika ini akan lebih dikhususkan pada wilayah Amerika Utara yang terdiri dari:

 

1) Bentang Alam

Bentang alam di benua Amerika bagian Utara dapat dibagi lagi ke dalam 3 wilayah, yaitu:

A. Wilayah Bagian Barat

A.1. Pegunungan

  1. Pegunungan Rocky (Kanada dan Amerika Serikat)
  2. Pegunungan Pantai (Kanada dan Amerika Serikat)
  3. Pegunungan Cascade (Amerika Serikat)
  4. Pegunungan Sierra Nevada (Amerika Serikat)
  5. Pegunungan Madre Barat (Meksiko)
  6. Pegunungan Madre Timur (Meksiko)

A.2. Lembah

  1. Great Basin (Amerika Serikat).
  2. Death Valley (–86 meter) di Amerika Serikat, titik terendah di Benua Amerika Utara.

A.3. Danau

Great Salt Lake (Amerika Serikat).

A.4. Sungai

  1. Sungai Colorado (Amerika Serikat)
  2. Sungai Kolombia (Amerika Serikat dan Kanada)
  3. Sungai Yukon (Kanada)
PELAJARI:  Kepanjangan dari OPEC

B. Wilayah Bagian Timur

B.1. Pegunungan

Pegunungan Appalachia (Amerika Serikat)

B.2. Dataran Rendah

Dataran Pantai Atlantik (Amerika Serikat)

C. Wilayah Bagian Tengah

C.1. Dataran Tinggi

Great Plains (Kanada dan Amerika Serikat)

C.2. Dataran Rendah

  1. Interior Plain
  2. Dataran Pantai Teluk Meksiko

C.3. Danau

  1. Danau Superior (82.414 km2) di perbatasan Kanada dan Amerika
    Serikat, terbesar di Benua Amerika Utara.
  2. Danau Michigan (Amerika Serikat)
  3. Danau Huron (Kanada dan Amerika Serikat)
  4. Danau Ontario (Kanada dan Amerika Serikat)
  5. Danau Erie (Kanada dan Amerika Serikat)

C.4. Sungai

  1. Sungai Mississippi (6.020 km) di Amerika Serikat, terpanjang di Benua Amerika Utara
  2. Sungai Missouri (Amerika Serikat)
  3. Sungai Arkansas (Amerika Serikat)
  4. Sungai Machenzie (Kanada)
  5. Sungai Nelson (Kanada)
  6. Sungai Rio Grande (Amerika Serikat)
  7. Sungai Saint Lawrence (Kanada)
  8. Sungai Mackenzie (Kanada)
PELAJARI:  Jenis dan Nilai Uang

2) Iklim

Wilayah Benua Amerika Utara yang luas memiliki beragam iklim mulai dari iklim tropis, subtropis, sedang, dingin, dan kontinental (benua).

3) Penduduk

Penduduk Amerika Utara terdiri atas bangsa Indian dan Eskimo (penduduk asli) serta penduduk dari bangsa Eropa, Asia, dan Afrika. Boleh dibilang jika benua Amerika merupakan benua yang ditempati oleh penduduk multi etnis.