Jenis – jenis Kain Sintesis

ASTALOG.COM – DIlansir dari wikipedia, Serat (Inggris: fiber) adalah suatu jenis bahan berupa potongan-potongan komponen yang membentuk jaringan memanjang yang utuh. Contoh serat yang paling sering dijumpai adalah serat pada kain. Material ini sangat penting dalam ilmu Biologi baik hewan maupun tumbuhan sebagai pengikat dalam tubuh. Manusia menggunakan serat dalam banyak hal: untuk membuat tali, kain, atau kertas.

Serat dapat digolongkan menjadi dua jenis yaitu serat alami dan serat sintetis (serat buatan manusia). Serat sintetis dapat diproduksi secara murah dalam jumlah yang besar. Namun, serat alami memiliki berbagai kelebihan khususnya dalam hal kenyamanan.

 

Pengertian Serat Sintesis
Serat sintetis atau serat buatan manusia umumnya berasal dari bahan petrokimia. Namun, ada pula serat sintetis yang dibuat dari selulosa alami seperti rayon.

PELAJARI:  Properti Tarian Tradisional Indonesia

Jenis-jenis Serat Sintesis
Pakaian yang sering kita gunakan sehari-hari dapat terbuat dari 2 jenis bahan, yakni kain bahan alami dan kain sintetis. Adapun beberapa jenis kain sintetis meliputi:

 

1. Serat Polyester adalah jenis kain sintetis yang terbuat dari hasil minyak bumi. Jenis kain yang dihasilkan biasanya adalah fiber poly dan untuk produk plastik berupa biji plastik. Jenis kain polyester bersifat kaku dan memiliki daya serat kelembaban yang rendah.

2. Serat Aramid adalah kain sintetis yang sering digunakan untuk bahan baju pemadam kebakaran dan baju bagi para pembalap mobil ataupun motor. Serat aramid adalah jenis kain nylon yang dapat bertahan dari api ataupun suhu yang tinggi. Serat aramid juga mampu bertahan pada pembakaran dalam suhu 53 derajat celcius.

PELAJARI:  Intimidasi Adalah?

3. Serat Acrylic juga sering disebut dengan mol imitasi karena bentuknya yang mirip dengan wol. Jenis serat ini sangat peka terhadap panas. Biasanya serat ini digunakan untuk membuat sweater atau jaket. Jika dibandingkan dengan jenis kain sintetik lainnya, serat acrylic lebih mudah dikeringkan namun serat acrylic adalah jenis serat yang sangat peka terhadap panas.

4. Serat CDP atau Cationic Dyeable Polyester merupakan jenis serat sintetis yang dimodifikasi dari serat polyester. Biasanya serat ini digunakan untuk bahan pakaian pria maupun wanita.

Selain beberapa jenis kain sintetis di atas, masih ada jenis kain sintetis lainnya, seperti serat polymide atau nylon dan spandex.